Tanaman obat keluarga,Manfaat Adem ati,Pinang Dan Asam jawa


Tanaman Adem Ati

Adem ati (Litsea glutinosa (Lour.) adalah jenis tanaman hutan yang tingginya bisa mencapai 9-10 meter dan termasuk keluarga Familia Lauraceae.
ciri fisiknya batangnya banyak sekali cabangnya, daunya hampir mirip daun jambu biji, namun banyak bulu bulu halus. buahnya sebesar buah kopi, berwarna hijau, namun jika sudah masak warnanya kehitaman.

Kandungan tanaman adem ati : didalam batang daun dan akar tumbuhan adem ati bnayak sekali mengandung zat dan senyawa yang bermanfaat untuk mengatasi penyakit pada tubuh. antara lain : tanin, polifenol, alkaloid, dan minyak atsiri.
Manfaat tanaman adem ati:
tanaman ini sering dgunakan untuk menagtasi berbagai keluhan penyakit, bagian yang digunakan batang, daun dan akar, anatara lain : Luka, bisul dan beberapa penyakit kulit lain, Radang usus, Kencing manis, diare, bahkan kadang ada yang memanfaatkannya untu mengobati penyakit maag,

Tanaman adem ati


Manfaat pinang

pinang (Areca catechu L.) adalah termasuk keluarga palem,tinggi batangnya bisa mencapai puluhan meter. buah pinang biasa dipakai untuk nginang, yang kata orang tua dahulu sangat bagus untuk kesehatan mulut dan memperkuat gigi. faktanya memang benar, orang yang suka nginang giginya memang lebih kuat, dan jarang terserang penyakit. karena itulah tanaman ini sangat populer dikawasan asia, termasuk indonesia.

kandungan pinang : bagian pinang yang paling sering dimanfaatkan untu obat adalah buah dan akar. kandungan zat dan senyawa didalam nya antara lain : Arecoline, Arecaidine, Guvacine, Guvacoline, arekolina, Tannin, areca red, guracine dansebagainya.

Manfaat pinang : manfaat pinang baik buah maupun aarnya antara lain : untuk mengatasi penderita cacingan, mengobati penyakit kult, memperkuat gigi, mengobati berbagai penyakit pada rongga mulut, membantu mengatasi penyakit encok dan sakit pinggang, membantu mengatasi anemia, menjaga alat reproduksi untuk wanita, dan juga dipercatya menambah vitalitas pria.


Asam jawa
Asam jawa (tamarindus indica) adalah sejenis tumbuhan khas daerah tropis seperti indonesia, batanganya yang besar yang bisa mencapai 30 meteran lebih, dan berdaun rimbun,serta buahnya nampak seperti beruas ruas polong, isinya bisa mencapai 8-10 biji dan rasanya yang sangat asam, menjadi ciri has tanaman ini.
paling sering digunakan sebagai campuran bumbu dapur dan penyedap masakan,seperti untuk membuat cuka, menghilangkan bau amis daging,sebagai bahan tambahan pembuatan sirup dan sebagainya.

kandungan asam jawa : kandungan didalam nya antara lain mengandung kalori, phlobatannnin, vitamin A,B,C2, zat besi, fosfor,  appel, kalsium, asam sitrat, asam anggur,hidrat arang, lemak,asam suksinat, pectin dan gula invert. dsb.

Manfaat asam jawa : selain penyedap bahan masakan, manfaat lain sebagai obat adalah : melancarkan ASI, Obat kulit,mengatasi batuk berdahak dan batuk kering, membantu menurunkan panas demama, membantu mengurangi rasa nyeri pada otot dan persendian,luka borok, darah rendah, membantu melancarkan peredaran darah, memudahkan BAB, Sakit  perut, Gigitan ular biasa, Asma Atau sesak nafas.


Sebelumnya : Manfaat lada dan cengkeh untuk kesehatan




















Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tanaman obat keluarga,Manfaat Adem ati,Pinang Dan Asam jawa"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya sahabat, jika bekenan silahkan tinggalkan komentar yang membangun atau saran yang baik sebagai media silaturrahmi anatar kita.